Dorado (rasi bintang)

Dorado
Rasi bintang
Dorado
SingkatanDor
GenitivusDoradus
Pengucapanpengucapan bahasa Inggris: [d?'re?do?], genitif /d?'re?d?s/
Simbolismeikan lumba-lumba, ikan todak atau ikan pedang
Asensio rekta5
Deklinasi-65
KuadranSQ1
Luas179 derajat persegi (72nd)
Bintang utama3
Bintang Bayer/Flamsteed14
Bintang dengan planet4
Bintang lebih terang dari 3.00m0
Bintang di dalam 10.00 parsek (32.62 tahun cahaya)0
Bintang paling teranga Dor (3.27m)
Objek Messier0
Hujan meteorNone
Rasi yang
berbatasan
Caelum
Horologium
Reticulum
Hydrus
Mensa
Volans
Pictor
Terlihat di garis lintang antara +20° dan −90°.
Terlihat paling baik pada pukul 21:00 (9 malam) selama bulan Januari.

Dorado adalah sebuah rasi bintang di belahan langit selatan. Rasi bintang ini diberi nama pada akhir abad ke-16 dan sekarang merupakan satu dari 88 rasi bintang modern. Nama "Dorado" diambil dari bahasa Spanyol yang merujuk kepada ikan lumba-lumba (Coryphaena hippurus), yang dikenal sebagai dorado dalam bahasa Spanyol, meskipun dirujuk juga sebagai ikan pedang atau ikan todak pada masa lalu. Dorado berisi hampir seluruh dari Awan Magelanis Besar yang sisanya ada di rasi bintang Mensa. Kutub Selatan Ekliptis juga berada di dalam rasi bintang ini.

Meskipun namanya bukan bahasa Latin tetapi bahasa Spanyol, para astronom memberinya genitif Latin Doradus ketika menamakan bintang-bintangnya. Mereka memperlakukannya sama seperti adalah nama Yunani feminin normal yang berakhir di -o (seperti Io atau Kalisto atau Argo), nama-nama yang memiliki akhiran genetif -us.

Sejarah

Dorado adalah satu dari dua belas rasi bintang yang diciptakan Petrus Plancius dari observasi Pieter Dirkszoon Keyser dan Frederick de Houtman dan pertama kali muncul di sebuah globe rasi bintang berdiameter 35 cm yang dipublikasikan pada 1597 (atau 1598) di Amsterdam oleh Plancius bersama Jodocus Hondius. Penggambaran pertamanya di sebuah atlas langit adalah di Uranometria karya Johann Bayer pada tahun 1603, pada waktu itu juga bernama Dorado. Konstelasi ini diketahui pada abad ke-17 dan abad ke-18 disebut sebagai Xiphias, atau ikan pedang, lalu disahkan oleh daftar bintang Tycho Brahe edisi Johannes Kepler yang berada dalam Rudolphine Tables pada tahun 1627. Nama Dorado lambat laun menjadi dominan dan disahkan oleh IAU.

Konstelasi ini ditulis dalam Asterisme Selatan (近南極星區, Jìnnánjíxingou) dan dibedakan menjadi dua asterisme sebagai Penutup-penutup Kecil Terpasang (夾白, Jiabái) dan Ikan Emas (金魚, Jinyú) oleh Xu Guangqi.[1]

Fitur-fitur menarik

Bintang-bintang

  • Bintang hiper-raksasa S Dor 9.721 – di Awan Magelanis Besar
  • Supernova 1987A adalah supernova terdekat sejak penemuan teleskop.
  • Bintang variabel R Doradus 5.73 – memiliki ukuran terbesar dari seluruh bintang known[update]. [1]
  • HE 0437-5439, sebuah bintang hyper-velocity, menjauh dari sistem Galaksi Bimasakti/Awan Magelanis
  • ? Doradus

Benda langit dalam

Karena Dorado berisi sebagian besar dari Awan Magelanis Besar, ia berisi banyak benda langit dalam. Semua koordinat disini diberikan untuk Epoch J2000.0.

  • NGC 1566 (RA 04h 20m 00s Dec -56° 56.3′) Skyview image adalah sebuah galaksi spiral. Memberikan namanya kepada grup galaksi NGC 1566.
  • NGC 1755 (RA 04h 55m 13s Dec -68° 12.2′) Skyview image adalah sebuah gugus bola.
  • NGC 1763 (RA 04h 56m 49s Dec -68° 24.5′) Skyview image adalah sebuah nebula terang yang diasosiasikan dengan tiga bintang bertipe B.
  • NGC 1820 (RA 05h 04m 02s Dec -67° 15.9′) Skyview image adalah sebuah gugus terbuka.
  • NGC 1850 (RA 05h 08m 44s Dec -68° 45.7′) Skyview image adalah sebuah gugus bola.
  • NGC 1854 (RA 05h 09m 19s Dec -68° 50.8′) Skyview image adalah sebuah gugus bola.
  • NGC 1869 (RA 05h 13m 56s Dec -67° 22.8′) Skyview image adalah sebuah gugus terbuka.
  • NGC 1901 (RA 05h 18m 15s Dec -68° 26.2′) Skyview image adalah sebuah gugus terbuka.
  • NGC 1910 (RA 05h 18m 43s Dec -69° 13.9′) Skyview image adalah sebuah gugus terbuka.
  • NGC 1936 (RA 05h 22m 14s Dec -67° 58.7′) Skyview image adalah sebuah nebula terang dan merupakan satu dari empat benda NGC yang berjarak dekat, disamping NGC 1929, NGC 1934 dan NGC 1935.
  • NGC 1978 (RA 05h 28m 36s Dec -66° 14.0′) Skyview image adalah sebuah gugus terbuka.
  • NGC 2002 (RA 05h 30m 17s Dec -66° 53.1′) Skyview image adalah sebuah gugus terbuka.
  • NGC 2027 (RA 05h 35m 00s Dec -66° 55.0′) Skyview image adalah sebuah gugus terbuka.
  • NGC 2032 (RA 05h 35m 21s Dec -67° 34.1′) (Seagull Nebula) Skyview image adalah sebuah kompleks nebula yang mengandung empat NGC: NGC 2029, NGC 2032, NGC 2035 dan NGC 2040.
  • NGC 2070 (RA 05h 38m 37s Dec -69° 05.7′) disebut juga Nebula Tarantula.
  • NGC 2164 (RA 05h 58m 53s Dec -68° 30.9′) Skyview image adalah sebuah gugus bola.

Dorado sebagai nama

  • USS Dorado (SS-248) dan USS Dorado (SS-526), keduanya adalah kapal Angkatan Laut Amerika Serikat.
  • Dorado adalah ikan lumba-lumba (Coryphaena hippurus) di bahasa Spanyol.
  • KRI Lemadang, satu dari beberapa kapal di Angkatan Laut TNI. Lemadang adalah bahasa Indonesia untuk ikan lumba-lumba atau dorado.

Referensi

  • Benda langit dalam di atas muncul di Norton's Star Atlas, edisi 1973.
  • Koordinat diperoleh dari Uranometria Chart Index dan Skyview.
  • Gambar dari benda langit dalam di sini dapat dilihat juga di Skyview.
  • Ian Ridpath and Wil Tirion (2007). Stars and Planets Guide, Collins, London. ISBN 978-0-00-725120-9. Princeton University Press, Princeton. ISBN 978-0-691-13556-4.
  1. ^ (Tionghoa) AEEA (Activities of Exhibition and Education in Astronomy) ??????? 2006 ? 7 ? 27 ?

Pranala luar

Wikimedia Commons memiliki media mengenai Dorado.
  • (Inggris) The Deep Photographic Guide to the Constellations: Dorado
  • (Inggris) Peoria Astronomical Society - Dorado Diarsipkan 2005-07-23 di Wayback Machine.
  • (Inggris) Star Tales – Dorado
  • Star Tales – Dorado

Koordinat: Peta langit 05h 00m 00s, −65° 00′ 00″

  • l
  • b
  • s
Andromeda • AntliaApusAquarius • Aquila • AraAriesAurigaBoötesCaelumCamelopardalisCancerCanes VenaticiCanis MajorCanis MinorCapricornCarinaCassiopeia • Centaurus • CepheusCetusChamaeleonCircinusColumbaComa BerenicesCorona AustralisCorona BorealisCorvusCraterCruxCygnusDelphinusDoradoDracoEquuleusEridanusFornaxGeminiGrus • Hercules • Horologium • Hydra • Hydrus • Indus • LacertaLeoLeo Minor • Lepus • LibraLupus • Lynx • Lyra • Mensa • MicroscopiumMonocerosMusca • Norma • OctansOphiuchusOrionPavo • Pegasus • Perseus • Phoenix • PictorPiscesPiscis Austrinus • Puppis • Pyxis • Reticulum • SagittaSagittariusScorpiusSculptorScutumSerpensSextansTaurusTelescopium • Triangulum • Triangulum Australe • TucanaUrsa MajorUrsa MinorVirgoVela • Volans • Vulpecula

Daftar dua belas rasi bintang yang dibuat oleh Pieter Dirkszoon Keyser dan Frederick de Houtman antara tahun 1595 dan 1597 dan diperkenalkan oleh Johann Bayer pada Uranometria, sebuah teks bertahun 1603

Apus | Chamaeleon | Dorado | Grus | Hydrus | Indus | Musca | Pavo | Phoenix | Triangulum Australe | Tucana | Volans